Menjadi Pahlawan



Pahlawan didefinisikan sebagai orang yang banyak berjasa bagi banyak orang. jika kita kelompokkan terdapat pahlawan bangsa atau dikenal dengan pahlawan nasional. Pahlawan ini mulai dari perintis kemerdekaan, pejuang kemerdekaan, revolusi bahkan pahlawan pengisi kemerdekaan.
Kepahlawanan mereka muncul karena cintanya terhadap tanah air sehingga mereka mau mengorbankan harta bahkan nyawa untuk kemerdekaan negara kita. Kini kita juga memerlukan pahlawan-pahlawan yang mengisi kemerdekaan. tidak harus skala nasional tapi minimal menjadi pahlawan di unit kerja masing-masing.
Cinta sebagai dasar menjadi pahlawan minimal harus memiliki indikator kesetiaan. Setia terhadap polbangtan Bogor, meskipun penawaran dari luar lebih baik. Mengasihi terhadap polbangtan, kita harus selalu ada disaat diperlukan itulah bukti bahwa kita cinta terhadap polbangtan. Menyayangi menunjukkan bahwa kita harus rela berkorban demi polbangtan. hal sepele adalah berkorban waktu. jam 7.30 s.d jam 16.00 adalah jam wajib, ketika ada tuntutan pekerjaan yang harus dirampungkan, maka bentuk kita menyayangi kita relakan waktu keluarga kita demi polbangtan. Selanjutnya adalah mempercayai polbangtan sebagai tempat kita mencari nafkah yang terbaik. jadi apapun kita disini, belum tentu lebih jelek dibandingkan kita ditempat lain.
Semoga rasa cinta kita terhadap polbangtan semakin hari semakin bertambah, dan kita bisa menunjukkan kebermanfaatan yang lebih banyak lagi untuk polbangtan. Ingat, gelar pahlawan tidak dicapai saat ini, jadi investasi kebaikan sekarang untuk mendapat gelar pahlawan di masa mendatang.



Rudy_Bogor

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama